Forestra 2023 Sukses Digelar, Suguhkan Kolaborasi Apik dari Musisi Lintas Genre : Okezone Celebrity

  • 2 years ago
  • 1


JAKARTA – Gelaran musik Forestra 2023 sukses digelar pada tanggal 26 Agustus 2023 di Orchid Forest Cikole Bandung, Jawa Barat. Seluruh tiket konser ini pun habis terjual tanpa tersisa.



Forestra 2023 sendiri menghadirkan pengalaman sensori sekaligus musikal yang memukau dengan sentuhan pesan konservasi dan berhasil mengukuhkan namanya sebagai Pertunjukan Musik Orkestra Hutan Terbesar Se-Asia Tenggara.

Kolaborasi spektakuler di atas panggung juga memanjakan para penonton yang hadir dari berbagai daerah. Adapun musisi yang berkolaborasi dalam acara ini diantaranya Erwin Gutawa Orchestra bersama Aurelie, David Bayu, Barasuara, Feel Koplo, Burgerkill, Gabber Modus Operandi, dan Rahmania Astrini.

Forestra 2023 Sukses Digelar, Suguhkan Kolaborasi Apik dari Musisi Lintas Genre

Mereka tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga menginspirasi lebih dari 6.000 penonton yang hadir untuk terhubung dengan alam dengan sajian musik yang spesial

Selain itu, Sore dan White Shoes and Couples Company juga menjadi penampilan pembuka yang luar biasa indah dan berhasil menghanyutkan penonton di tengah indahnya hutan Orchid Forest Cikole, Bandung.

Apalagi, sensasi healing kental terasa lantaran acara ini berlangsung tengah pemandangan alam yang mempesona.

Panggung setinggi lebih dari 20 Meter dari atas permukaan tanah juga dirancang megah oleh Jay Subyakto selaku Creative Director Forestra 2023. 

Salah satu yang memukau adalah penampilan Burgerkill yang berhasil memadukan elemen musik metal dengan elemen musik orkestra yang menghadirkan performa yang menggetarkan dan tidak biasa.

Ditemani Che Cupumanik, interaksi energik di panggung ini membuktikan bahwa musik mampu menyatukan berbagai elemen ketika berkolaborasi dengan indahnya alunan Orkestra yang dipimpin oleh Erwin Gutawa.

 BACA JUGA:


Follow Berita Okezone di Google News


Vokalis dari Burgerkill, Ronald Alexander, mengaku bangga bisa terlibat dalam acara tahunan ini.

“Ini panggung yang nggak biasa dari semua panggung yang Burgerkill pernah main. Kita belum pernah manggung dalam konsep orkestra di tengah hutan,” ujar Ronald Alexander dikutip dari siaran pers yang diterima awak media, Senin (28/8/2023).

“Happy banget bisa reach market di luar dari market musik metal di Forestra ini,” imbuhnya.

Hal senada juga disampaikan gitaris Burgerkill, Agung Hellfrog. Dia bahkan menyebut Forestra 2023 menjadi panggung paling spesial selama perjalananya bersama Burgerkill.

“Kalau ada yang nanya paling keren Burgerkill pernah manggung dimana? Salah satunya ya disini, Forestra!” katanya.

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.



Source link

Join The Discussion

Compare listings

Compare
WeCreativez WhatsApp Support
Coba tanyakan disini
👋Halo, apa yang bisa kami bantu